Lemari yang terbuat dari perabotan kayu memang rentan termakan rayap khususnya rayap jenis kayu kering. Tentu hal ini sangat mengkhawatirkan mengingat di dalam lemari ada benda-benda seperti baju, surat-surat, dan lainnya. Anda bisa menggunakan jasa basmi rayap untuk mengatasinya.
Cara Membasmi Rayap di Lemari Menurut Jasa Basmi Rayap
Lemari adalah perabotan di dalam rumah yang memiliki peran penting untuk menyimpan barang-barang tertentu. Seperti baju, buku, bahkan surat-surat berharga. Agar benda-benda yang disimpan di dalam lemari tetap aman, berikut ini cara mengatasi rayap yang perlu Anda ketahui:
1. Lapisi dengan Cat Anti Rayap
Tindakan pencegahan memang selalu lebih dianjurkan dibandingkan pembasmian karena sudah terlanjur terserang rayap. Anda bisa menggunakan cat anti rayap untuk mengecat furnitur atau perabotan kayu seperti lemari di rumah Anda.
Sistem penanganan ini dikenal juga dengan sistem penanganan pasca konstruksi. Dengan menggunakan cat yang mengandung bahan anti rayap ini, perabotan kayu di rumah Anda tidak akan mudah diserang hama seperti rayap khususnya pada bagian permukaan.
2. Harus ada Jarak Antara Lemari dan Dinding
Lemari biasanya ditempatkan di pojok atau sudut ruangan dan menempel pada dinding. Hal ini dapat membuat celah antara lemari dan dinding tersebut menjadi lebih lembab. Untuk mengantisipasinya, jangan letakkan lemari dan dinding dengan jarak yang terlalu mepet.
Beri jarak sedikit sehingga jika ada rayap yang berhasil masuk ke tembok tidak akan bisa menyentuh lemari. Lemari pun tetap aman dan Anda juga lebih mudah membersihkan sela-sela antara dinding dan lemari di rumah.
3. Pemilihan Kayu yang Tepat
Ada beragam jenis kayu yang bisa digunakan sebagai bahan untuk membuat perabot lemari. Agar tidak mudah terserang rayap, lebih baik pilih jenis kayu yang awet dan tahan terhadap hama rayap. Jenis kayu yang sangat direkomendasikan adalah kayu jati.
Harganya memang terbilang lebih mahal dibandingkan dengan jenis kayu lainnya. Namun, jika kualitas yang didapatkan bisa mengatasi munculnya rayap dan awet tentu akan lebih direkomendasikan karena worth it.
Jasa basmi rayap biasanya menyediakan layanan untuk mengatasi dan membasmi rayap mulai dari pra konstruksi hingga pasca konstruksi. Anda dapat berkonsultasi kepada penyedia jasa untuk memilih jenis layanan apa yang paling tepat.